S1 Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhshiyyah)

Program Studi Hukum Keluarga Islam (Ahwal al-Syakhshiyah) adalah program studi yang mempelajari bidang Hukum keluarga Islam yang berwawasan dan multidisipliner dalam meningkatkan kompetensi dan keahlian sumber daya manusia dalam penegakan hukum dan keadilan serta mempersiapkan sumber daya lulusan yang mampu menjadi inisiator dan fasilitator pemberdayaan Hukum Keluarga Islam dalam masyarakat

Visi

Terkemuka dalam Pengkajian dan Pengembangan Ilmu Hukum Islam Berbasis Riset dalam Pengembangan Masyarakat Islam Kepulauan

Misi

a. Mengembangkan Pendidikan dan Pengajaran di Bidang Ilmu Hukum Islam berbasis Riset dalam pengembangan Masyarakat Islam kepulauan

b. Mengembangkan budaya ijtihad.istinbath hukum yang profesional dengan memiliki wawasan Ilmu Hukum Islam dalam Pengembangan Masyarakat Islam Kepulauan.

c. Melaksanakan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat yang Dinamis berdasarkan Prinsip-prinsip Hukum Islam

d. Mengembangkan kerjasama dengan berbagai pihak untuk mewujudkan Tridharma Perguruan Tinggi, terutama dalam bidang Ilmu Hukum Islam

Alamat Website
Butuh Bantuan? Hubungi Kami!